Ini Dia 3 Menu yang Cocok Untuk Menemani Makan Siang
Jam makan siang merupakan pilihan paling tepat untuk mendapatkan energy kembali, sehingga kita bisa melanjutkan lagi aktivitas dengan baik. Namun, terkadang kita sudah merasa bosan dengan menu makanan yang itu-itu saja. Tapi kamu tidak perlu khawatir, karena pada kesempatan kali ini akan merekomendasikan 3 menu makanan untuk makan siang. Tanpa banyak panjang lebar lagi, mari kita simak saja langsung ulasannya di bawah ini.
- Soto Ayam Kuah Susu
Bahan utama:
- 250 gr ayam rebus (suwir-suwir)
- 4 siung bawnag merah (geprek)
- 2 siung bawang putih (geprek)
- 1 cm jahe (memarkan)
- 3 lembar daun salam
- 2 ruas sereh
- 500 ml susu cair putih
- 200 ml kaldu ayam
- 1/2 sdt merica
- 2 butir cengkeh
- 2 sdm gula pasir
- 1 sdm minyak goreng
- Irisan daun bawang dan bawang goreng secukupnya (untuk topping)
Cara membuat:
- Panaskan minyak goreng dengan api sedang, lalu tumis bawang merah, bawang putih, dan jahe sampai harum
- Masukkan serai, daun salam, ketumbar, dan cengkeh lalu aduk-aduk sebentar
- Jika sudah demikian, tuangkan kaldu ayam dan susu cair sambil diaduk-aduk lagi
- Susul dengan garam, gula pasir, dan merica aduk kembali agar tercampur rata
- Setelah itu masukkan daging ayam suwir, aduk sebentar, angkat dan sajikan
- Sebagai pelengkap, silahkan taburkan daun bawang dan bawang goreng ke atasnya.
Baca Juga : Resep Soto Ayam Kuah Bening
- Sate Ayam Tempe
Bahan utama:
- 1 papan tempe ukuran sedang (potong dadu)
- 1 siung bawang merah (cincang)
- 1 siung bawang putih (cincang)
- 1 buah wortel ukuran sedang (iris tipis)
- 150 gr daging ayam (cincang halus)
- 1 sdm tepung terigu
- 70 gr keju (parut halus)
- Garam dan lada bubuk secukupnya
- Minyak goreng secukupnya
Cara membuat:
- Pertama-tama kukus tempenya sampai matang, lalu lumatkan sampai halus dan sisihkan
- Panaskan minyak goreng dengan api sedang, tumis bawang merah dan bawang putih hingga harum
- Setelah tercium bau harum, masukkan daging ayam dan masaklah hingga benar-benar matang
- Apabila daging sudah matang, campurkan kedalam adonan tempe tadi bersamaan dengan wortel, tepung terigu, garam, merica, dan keju. Adauk sampai merata
- Ambil sedikit adonan lalu bulatkan. Ulangi cara tersebut hingga adonan habis
- Panaskan minyak goreng dengan api sedang, masaklah semua adonan sampai matang
- Tahap terakhir, tusuk adonan tersebut dengan menggunakan tusuk sate.
Sate tempe ini juga cocok sekali lho dijadikan menu makanan untuk makan siang yang lezat dan bergizi.
- Soto Daging Sapi
Bahan utama:
- 300 gr daging sapi (rebus sampai empuk)
- 250 ml kaldu sapi
- 150 ml susu cair putih
- 1 batang daun bawang (iris)
- 1 batang seledri (iris)
- 5 siung bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 1 ruas jahe dan lengkuas
- 1 batang serai
- 4 lembar daun salam
- 1 sdm minyak goreng
- 1 sdt penyedap rasa
- 1 sdm kecap manis
- 1 sdt ketumbar
- 1 buah jeruk limau
- Garam dan merica secukupnya
Cara membuat:
- Haluskan bawang merah, bawang putih, dan jahe kemudian tumis dengan api sedang hingga harum
- Tambahkan dengan serai, lengkuas, daun jeruk, aduk rata
- Tuangkan kaldu sapi kedalamnya, lalu susul dengan daging sapi, ketumbar, penyedap rasa, garam, merica, seledri, dan daun bawang
- Setelah itu masukkan susu cair dan minyak samin, aduk lagi sebentar, dan koreksi rasanya
- Apabila rasanya sudah pas, matikan api kompor, angkat dan sajikan selagi masih hangat.
Bagaimana, apakah kamu tertarik untuk mencoba salah satu resep tersebut?