Siapa bilang bahwa drama-drama yang seru itu hanya ada di K-drama saja? Buktinya, drama-drama Asia lainnya juga tidak kalah seru dari K-drama lho. Ya, salah satunya adalah drama Thailand yang kerap menyuguhkan tontonan seru dan bisa bikin baper. Pasalnya, aktir dari para artinsnya begitu menjiwai.
Nah, bagi kamu yang lagi nyari drama Thailand terbaru 2021, berikut di bawah ini ada beberapa rekomendasi yang terbaiknya.
- A Tale of Thousand Stars
Seperti yang sudah kita ketahui, bahwa hubungan asmara sesama jenis itu menjadi hal yang wajar di Thailand. Begitu pun dengan drama A Tale of Thousand Stars yang mengandung unsur LGBT. Drama tersebut menceritakan seorang pemuda bernama Tian, yang mana ia baru saja menerima tranplantasi jantung dari seorang guru sukarelawan yang meninggal akibat kecelakaan tragis.
Keajaiban pun datang, dan membuat Tian ingin mewujudkan mimpi-mimpi yang belum sempat terwujudkan oleh sang pendonor jantung tersebut. Tak lama kemudian, Tian memutuskan untuk menjadi guru sukarelawan.
Ketika bertugas, Tian berkenalan dengan seorang petugas hutan bernama Phupha yang bersikap cuek kepadanya. Ketika berdekatan dengan Phupha, jantung Tian pun selalu berdetak kencang dan mulai menyukainya. Usut punya usut, ternyata perasaan tersebut juga sama persis yang pernah dialami oleh sang pendonor jantung.
- Spark Jai Nai Jomying
Drama Spark Jai Nai Jomying menceritakan tentang seorang Youtuber tampan bernama Sun, dimana ia juga memiliki kemampuan yang bisa mendengarkan pikiran orang lain. Namun, justru kemampuannya tersebut membuat dirinya menjadi tersiksa dan stress.
Semenjak saat itu, Sun selalu menggunakan headset agar tidak bisa mendengarkan pikiran orang-orang yang ada disekitarnya. Akan tetapi, Sun mulai dibenci dan ditinggalkan oleh para fans-nya karena dianggap sombong dan angkuh.
Mengetahui jumlah viewers ci channel Youtube-nya menurun drastis, Sun bertemu dengan seorang penulis muda yang berbakat bernama Anna. Meski hubungan keduanya sering tidak akur, namun Anna telah menyadari jika Sun memiliki sebuah rahasia menarik sehingga ia terus menyelidikinya.
Saat Anna mengetahui kemampuan Sun yang dapat membaca pikiran orang lain, ia pun langsung bergerak untuk membantu dan mengajari nilai-nilai postif dari kekuatan yang dimilikinya. Dalam proses tersebut, lama kelamaan mulai tumbuh benih-benih cinta diantara mereka berdua.
- Romantic Blue
Mungkin kisah cinta segitiga yang terjadi di antara sahabat itu sudah biasa terjadi. Tapi, bagaimana jadinya jika cinta segitiga ini terjadi pada dua bersaudara? Berawal dari cerita dua saudara bernama Mai dan Mhen, dimana keduanya jatuh cinta pada gadis yang sama bernama Pond.
Mai dan Mhen lahir dari keluarga yang miskin, sehingga keduanya terpaksa bergabung dengan geng pencuri mobil. Pada masa mudanya, kehidupan Mai dan Mhen memang tidak bisa lepas dari unsur kekerasan.
BACA JUGA : DRAMA KOREA KOMEDI ROMANTIS
Ketika sang ayah meninggal dunia, Mhen baru mengetahui bahwa Mai telah menjalin hubungan asmara dengan Pond. Namun, ternyata Mai sendiri juga terjebak dalam berbagai permasalahan kehidupannya. Setelah mengetahui kisah cinta segitiga yang terjadi, hubungan Mhen dan Mai pun mulai renggang.
Bahkan, keduanya juga tak jarang terlibat saling baku hantam lho! Lantas, bagaimanakah kisah kelanjutannya?
Nah, itulah daftar-daftar drama Thailand terbaru yang paling recommended, sehingga bisa kamu jadikan sebagai bahan referensi. Dari keempat drama tersebut, drama nomor berapakah yang menurutmu paling berkesan?